RESEP LONTONG OPOR KOMPLIT. Rekomendasi Untuk Hari Raya Ataupun Hari Besar Lain

 


Tak terasa hari raya sudah ada di depan mata. Keluarga di Indonesia pun bersiap-siap menyambut hari daria dengan berbagai macam kegiatan. Salah satunya adalah menyiapkan menu khas hari Lebaran. Nah buat bunda yang masih bingung, ini ada resep super komplit dan dijamin kelezatannya

REKOMENDASI MENU LEBARAN:
LONTONG OPOR KOMPLIT
Oleh: @banususanto
resep untuk 8-10 porsi

KOMPOSISI:

  • 10 buah lontong siap saji
  • Opor ayam
  • Sambal goreng kentang hati
  • Telur bacem
  • Bawang merah goreng

LONTONG OPOR
Bahan:

  • 1 ekor ayam, potong 8-10 bagian
  • 2 serai, geprak
  • 4 daun salam
  • 7 daun jeruk
  • Minyak untuk menumis
  • 500 cc santan kental dari 1 butir kelapa
  • 1000 cc santan encer (sisa perasan santan kental)
  • Garam, kaldu bubuk, dan gula secukupnya

Bumbu halus:

  • 15 bawang merah
  • 10 bawang putih
  • 1,5 sdm biji ketumbar
  • 2 sdt biji merica
  • 1 sdm jintan
  • ½ butir pala
  • 5 butir kemiri
  • 2 cm lengkuas
  • 2 cm jahe
  • 3-4 cm kunyit tua (yg warna oranye)

Cara memasak:

1. Tumis bumbu halus hingga matang. Setelah itu tambahkan santan encer, serai, daun salam, dan daun jeruk.

2. Setelah mendidih masukkan ayam. Tambahkan gula, kaldu bubuk, dan garam. Masak hingga ayam empuk. Bila kuah menyusut bisa ditambahkan lagi air.

3. Masukkan santan kental. Aduk-aduk sekitar 5-10 menit agar santan tidak pecah. Matikan api.

SAMBAL GORENG KENTANG HATI
Bahan:

  • 1 kg kentang, potong dadu, goreng secara deep fried
  • 300 gr hati sapi, rebus hingga empuk, potong dadu
  • 30 cabe rawit merah
  • 1 batang serai, memarkan
  • 7 lembar daun salam, ikat
  • 1 liter santan dari 1/3 butir kelapa
  • Garam, kaldu bubuk

Bumbu dihaluskan:

  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 buah cabe merah besar
  • 9 buah cabe merah keriting
  • 10 buah cabe rawit merah
  • 1 buah tomat kecil
  • 1sdm gula jawa
  • 2 cm lengkuas
  • 2 cm jahe

Cara memasak:

1. Tumis bumbu halus sampai matang.

2. Masukkan santan, serai, daun salam, garam, dan kaldu bubuk. Masak hingga bumbu mengental (hampir kering).

3. Masukkan hati sapi dan kentang. Aduk-aduk hingga bumbu kering dan terserap. Siap disajikan

TELUR BACEM
Bahan:

  • 10 telur ayam rebus, kuliti
  • 5 daun salam
  • 1 serai, memarkan
  • 200 gr gula jawa/kecap manis
  • 1 sdt asam jawa
  • 2 liter air
  • Garam secukupnya

Bumbu halus:

  • 8 bawang merah
  • 5 bawang putih
  • 5 kemiri
  • ½ sdm ketumbar halus
  • ½ sdt lada halus
  • 1 cm lengkuas
  • 1 cm jahe

Cara memasak:
Rebus telur bersama bumbu dan bahan lainnya secara slow cooking (api kecil). Rebus minimal 2 jam hingga air menyusut. Semakin lama direbus semakin baik hasilnya

0 Response to "RESEP LONTONG OPOR KOMPLIT. Rekomendasi Untuk Hari Raya Ataupun Hari Besar Lain"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel