RESEP NASI UDUK HIJAU.ENAK , NIKMAT , MANTAP Langsung Habis Tak Tersisa..


 

RESEP NASI UDUK HIJAU.ENAK , NIKMAT , MANTAP Langsung Habis Tak Tersisa..


Bikin Nasi Tumpeng spesial pake nasi uduk hijau. Tumpengnya tadi dah langsung habis dan yang ada difoto ini pun langsung habis juga tak tersisa.. Alhamdulillah bahagia rasanya tidak hanya melihat keluarga menyukai dan menikmati apa yang kita masak, lebih bahagia lagi karena bisa berbagi๐Ÿ™๐Ÿผ

Oh ya buat temen2 yang nanya, hijaunya nasi uduk bunda pake daun pandan suji sama daun pandan wangi yang diblender diambil airnya. Dan untuk resep lauknya : perkedel kentang, bihun goreng, sambal bajak daging, ayam suwir, kering tempe ๐Ÿ˜Š

–RESEP NASI UDUK HIJAU–
Resep Ala @mrs.wijaya

Bahan:

2 kg beras, cuci tiriskan
1,5 liter santan dari 2 butir kelapa (banyaknya santan disesuaikan dgn jenis berasnya)
700 ml jus pandan (50gr daun pandan suji + 7 lbr daun pandan wangi + air, blender jadi satu lalu saring ambil airnya)
3 batang serai uk besar memarkan
10-15 lembar daun salam
2 sdm garam

Cara :

1. Dalam panci, masukkan semua bahan kcuali beras, didihkan dgn api kecil sambil diaduk agar santan tidak pecah

2. Masukkan beras, masak hingga menjadi aron, angkat

3.kukus kurleb 1 jam atau hingga nasi matang, Angkat dan sajikan bersama lauk sesuai selera sebagai pelengkap.

Krisna-Blogspot Krisna Wahyu Andriawan, Mahasiswa baru di Universitas Negeri Jakarta 2020. Seorang yang suka belajar hal baru, menulis dan bermain game :D

0 Response to "RESEP NASI UDUK HIJAU.ENAK , NIKMAT , MANTAP Langsung Habis Tak Tersisa.."

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel