Resep Bakwan Tahu

 


Resep Bakwan Tahu

Apakah bunda dan keluarga di rumah suka dengan camilan dari tahu? Jika bunda dan keluarga menyukainya bunda wajib mencoba resep dari INIRecipes di bawah ini, ialah bakwan tahu. Bakwan tahu selain mempunyai rasa yang sangat gurih dan renyah, tahu juga memiliki banyak nutrisi di dalamnya dan baik untuk tubuh kita jika mengkonsumsinya.

Resep dan Cara Membuat Bakwan Tahu

Resep Bakwan Tahu

Bahan-bahan yang di butuhkan untuk membuat Bakwan Tahu

  1. Tahu Cina atau tahu putih yang sudah dihaluskan sebanyak 400 gram
  2. Telur sebanyak 3 butir
  3. Tepung terigu sebanyak 100 gram
  4. Toge sebanyak 50 gram
  5. Lada sebanyak ¼ sendok teh
  6. Garam sebanyak ¼ sendok teh
  7. Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam sebanyak 1 bungkus
  8. Daun bawang yang telah diiris halus sebanyak 1 tangkai
  9. Udang yang telah dikupas kulitnya sebanyak 100 gram
  10. minyak goreng secukupnya

Cara Memasak Bakwan Tahu

Pertama masukkan semua bahan dan bumbu pada wadah yang berukuran sedang seperti 400 gram tahu cina, 3 butir telur, 100 gram tepung terigu, 50 gram toge, ¼ sendok teh lada, ¼ sendok teh garam, 1 bungkus Royco bumbu pelezat serbaguna rasa ayam, 1 tangkai daun bawang yang sudah di iris halus dan 100 gram udah yang telah di cuci bersih dan di kupas, aduk sampai rata.

Sementara itu panaskan minyak goreng di atas wajan dengan api sedang

Setelah minyak panas bentuk adonan dengan berbentuk bulat-bulat lalu goreng sampai warnanya berubah menjadi kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan minyaknya dan simpan di atas piring saji

Kini Bakwan Tahu goreng yang gurih dan renyah siap untuk di hidangkan selagi masih panas dengan sedikit saus pedas

Selamat mencoba resep bakwan tahu goreng membuatnya sendiri di rumah dan jangan lupa bagikan resepnya kepada keluarga, teman yang lain agar dapat menikmata kelezatan dari bakwan tahu goreng ini serta beri kami opini tentang resepnya di kolom komentar di bawah ini.

Tips :

5 Tips Menyimpan Tahu Agar Tahan Lama

1. Buang air tahu

Sepertinya ini kesalahan yang paling sering dilakukan dalam menyimpan tahu. Setelah membeli tahu, kamu langsung saja memasukkan tahu ke dalam kulkas. Padahal hal itu yang membuat tahu kamu cepat basi dan asam.

Segera buanglah air yang selalu ada dalam kemasan tahu, lalu cuci bersih tahu sampai lendir dan bau yang menempel hilang. Karena memiliki tekstur lembek dan mudah rapuh, cuci tahu dengan pelan-pelan saja agar tidak hancur.

2. Ganti wadah tahu

Setelah air lamanya dibuang dan tahu dicuci, sebaiknya pindahkan tahu ke dalam wadah baru yang bersih. Pilih wadah kedap udara agar tahu bisa tahan lebih lama.

3. Rendam tahu dengan air bersih

Jangan pernah menyimpan tahu dalam keadaan kering. Isilah wadah tahu kamu dengan air matang atau air minum saat akan disimpan. Jika memang berniat menyimpan tahu cukup lama, pastikan untuk mengganti airnya secara berkala demi menghindari keasaman pada tahu.

4. Rebus dengan air garam

Agar lebih awet, kamu juga bisa merebus tahu terlebih dahulu dengan menambahkan sedikit garam pada air rebusannya. Rebus selama kurang lebih empat menit, lalu ganti lagi dengan air baru saat akan disimpan. Biasanya dengan cara ini, tahu akan bertahan selama kurang lebih seminggu.

Poin ini optional, ya. Kamu bisa melewatkannya saja jika memang tidak akan menyimpan tahu dalam waktu yang cukup lama.

5. Masukkan tahu ke dalam kulkas

Agar lebih tahan lama, simpan tahu dalam wadah tadi ke dalam kulkas. Pastikan jika wadah tersebut tertutup dengan sempurna demi menghindari bakteri masuk. Jangan lupa cuci kembali tahu saat akan digunakan.

Nah, ternyata mudah sekali ya cara menyimpan tahu yang benar itu. Jika kamu sering menyimpan tahu sebelum dimasak seperti saya, kamu bisa coba terapkan tips di atas agar tahu yang kamu beli tidak mudah basi. Selamat mencoba

Krisna-Blogspot Krisna Wahyu Andriawan, Mahasiswa baru di Universitas Negeri Jakarta 2020. Seorang yang suka belajar hal baru, menulis dan bermain game :D

1 Response to "Resep Bakwan Tahu"

  1. Málaga Casino & Sportsbook - DrmC
    Málaga Casino 나주 출장샵 & Sportsbook. DrmC hosts 경상북도 출장마사지 an exciting and enjoyable live casino and sports betting 천안 출장마사지 action from home. From table 서귀포 출장마사지 games and video poker 성남 출장샵 to

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel